Archive

Posts Tagged ‘World Cup’

PSSI vs Konami

2010/04/07 7 comments

Udah lama gak posting nih, serasa berbulan-bulan, hehehe. Berhubung lagi hot-hotnya Liga Champions dan bentar lagi World Cup 2010, mau nulis sedikit tentang Sepakbola Indonesia aja deh.
Baru saja Kongres Sepakbola Nasional (KSN) selesai. Kongres yang diadakan di Malang, Jawa Timur, pada tanggal 30-31 Maret 2010 lalu itu dikabarkan menghabiskan uang rakyat senilai Rp. 3 miliar dan terancam mubazir karena tidak mampu mengungkap merosotnya prestasi sepak bola Indonesia. Oh NOOOOO… rakyat lagi yang jadi korban.
Pada suatu hari, PSSI datang ke Publisher game terbesar di Jepang, Konami.
PSSI : “Kenapa sih Indonesia tidak dimasukan dalam game Winning Eleven??, di Indonesia sangat populer sekali, sampai dibajak berkali-kali dan lebih cepat update, semua penggemar sepakbola di negara kami sangat pintar memainkannya”
Konami : “Kami tidak bisa.”
PSSI : “Kenapa tidak??”
Konami : “Kami tidak menyediakan kontrol khusus pemain untuk memukul wasit atau lawan mainnya, mencaci wasit atau lawan mainnya, membunuh wasit atau lawan mainnya apalagi memanggil suporternya untuk membantunya dalam insiden tersebut…”
Mungkin PSSI sebaiknya mengadakan kontes Winning Eleven terbesar se-Indonesia saja, untuk mencari bakat-bakat muda terpendam, resiko rusuh, baku hantam dan anarkis ala bonek bisa berkurang. Eh, ketuanya aja mantan narapidana… (gak nyambung).

Hasil Undian Piala Dunia 2010

2009/12/05 8 comments

Brasil mendapatkan undian yang lumayan berat dalam Piala Dunia 2010. Juara dunia lima kali itu berkumpul dengan dua tim tangguh, Portugal dan Pantai Gading; plus Korea Utara. Berkumpulnya Brasil, Portugal, Pantai Gading dan Korea Utara di Grup G adalah yang paling mencolok dari undian yang dilangsungkan di Cape Town, Sabtu (5/12/2009) dinihari WIB. Selain Brasil, negara unggulan yang juga mendapat grup yang relatif alot adalah Belanda. Oranje berkumpul bersama Denmark, Jepang dan Kamerun di Grup E. Jerman juga mendapat undian yang tidak mudah meski di atas kertas mereka diunggulkan. Der Panzer tergabung di Grup D bersama dengan Australia, Serbia dan Ghana. Situasi yang mirip dijumpai oleh Argentina. Juara dunia dua kali yang sempat tertatih-tatih di penyisihan itu akan meladeni Nigeria, Korea Selatan dan juara Eropa 2004, Yunani di Grup B. Selain mereka, negara-negara unggulan lain mendapat hasil yang cukup nyaman. Seperti Inggris yang tergabung bersama Amerika Serikat, Aljazair dan Slovenia (Grup C) dan Spanyol yang masuk Grup H bersama Swiss, Honduras dan Cile. Juara bertahan Italia juga memperoleh undian yang cukup menenangkan. Gli Azzurri masuk Grup F dan akan menghadapi lawan-lawan seperti Paraguay, Selandia Baru dan Slovakia. Berikut hasil undian Piala Dunia 2010:

Grup A
Afsel
Meksiko
Uruguay
France

Grup B
Argentina
Nigeria
Korea Selatan
Yunani

Grup C
Inggris
Amerika Serikat
Aljazair
Slovenia

Grup D
Jerman
Australia
Serbia
Ghana

Grup E
Belanda
Denmark
Jepang
Kamerun

Grup F
Italia
Paraguay
Selandia Baru
Slovakia

Grup G
Brasil
Korea Utara
Pantai Gading
Portugal

Grup H
Spanyol
Swiss
Honduras
Cile

Sumber : detik.com

Tags: ,